Cara Mengatasi Bitvise SSH Yang Sering Disconect

Assalamu'alaikum, wr.wb

Cara Mengatasi SSH Sering Disconect - Kembali sobat kali ini kita berbicara tentang internet tuneling (SSH), Penyebab SSH DC dan cara mengatasi SSH yang sering disconect. Bagi sobat yang hobi internetan dengan system SSH, maka kadang-kadang kita mengalami koneksi SSH sering putus atau disconect. Tetangga saya bilang koneksi SSH bengong. Tapi yang harus kita pahami juga bersama ketika kita internet dengan SSH adalah bisa saja koneksi SSH disuatu tempat akan berbeda dengan  koneksi SSH di tempat lain, dalam hal speed download atau speed upload. Istilah mengharukan dari rekan-rekan saya beda TKP beda rasa.
                                   cara mengatasi SSH disconect
Apa penyebab kecepatan SSH disatu tempat dengan tempat lain bisa beda dalam akses internetnya. Oke dibawah ini akan diuraikan penyebab dan cara mengatasi SSH yang sering disconect menurut pengamatan dangkal saya.

1. Trafik BTS yang padat. Sehingga akan menyebabkan koneksi SSH lelet dan bahkan DC (disconect). Solusinya sobat bisa mencoba dengan koneksi provider lain. Tapi dengan syarat harus mendukung jaringan 3G jika ingin mendapat speed yang mengharukan.

2. Penyebab Bitvise SSH sering putus diakibatkan modem yang kurang berkualitas. Nah saya punya dua buah modem dengan speed berbeda 3,2 MB dan 24 MB. Ternyata ketika saya menggunakan modem 3,2 MB untuk internet SSH lebih baik dan lebih stabil tanpa disconect pada bitvise. Dan pada modem speed 24 MB koneksi SSH saya sering bengong. Jadi saya kira ini masalah kualitas modem sob. Maka jelilah sobat dalam membeli modem yang akan digunakan untuk akses internet tuneling.

3. Koneksi VPS (virtual private server) yang down. Kalau permasalahannya yang satu ini kita dituntut hanya bersabar dan berdoa, karena itu urusan yang memiliki server. Saran saya sewalah server yang mempunyai kualitas teruji, misalnya SG.GS.

4. Untuk mengatasi SSH yang sering DC (disconect) sobat bisa mencoba MDMA sebagai pengganti software modem. Sobat bisa lihat di postingan ini  Download MDMA untuk internet SSH . Tapi ingat tidak semua modem suport MDMA. Silahkan surfing dulu untuk info lebih lanjut di om google atau tante yahoo modem yang suport MDMA.



itulah 4 penyebab SSH sering disconect dan cara mengatasinya. Moga postingan ini membantu ketika sobat mengalami DC pada bitvise. Ya salam.. ternyata sudah lebih 300 kata lagi sob, hehe, saya mohon undur diri dulu. Jangan lupa nantikan postingan yang lebih mengharukan dari blog sederhana ini. Baca juga Mempercepat koneksi internet via command prompt . Nah..marih. 

Jika Ada Yang Masih Bingung Silahkan Tanyakan Dikomentar
Previous
Next Post »
Thanks for your comment